Vladimir hari ke-2, Mengunjungi desa Suzdal yang bersejarah

By rani sabtelasari - 7:44 PM

Hari ke - 2 di kota Vladimir, Russia, kami berencana mengunjungi desa Suzdal yang dapat ditempuh kurang lebih 45 menit dari pusat kota Vladimir. Suzdal memang telah menjadi kota wisata, bahkan sempat ada festival Indonesia yang diselenggarakan di kota ini. Banyak sejarah masa lalu yang masih dilestarikan di desa ini.

Kami keluar hotel dan langsung check out pukul 11 siang. Menuju stasiun pusat bus di kota Vladimir dengan bermodalkan peta online saja. Sepanjang jalan pun kami sempatkan untuk foto-foto. Sudah jauh kami berjalan, ternyata kami salah arah alias nyasar karena salah menulis nama stasiun di aplikasi. Kami pun kembali mencari lokasi lewat aplikasi dan juga bertanya kepada penduduk sekitar. Alhamdulillah kami sampai ke stasiun bus yang ternyata dekat dengan stasiun kereta juga. (saran: kalau nanya sama penduduk lebih baik tanya ke bapak bapak jangan nenek-nenek haha)

Naik ke lantai 2 stasiun bus, terdapat beberapa loket tiket untuk memesan bus ke beberapa daerah dan kota. Kami memesan tiket ke Suzdal dan juga tiket ke Moscow. Kami memutuskan pulang ke Moscow tidak menggunakan aplikasi blablacar karena ingin mencoba transportasi bus antar kota.

Menuju ke Desa Suzdal 

Ada beberapa wisatawan juga yang satu bus dengan kami. Sesampainya di stasiun bus Suzdal, kami tidak keluar dari bus karena kami ingin diantar ke pusat kota Suzdal dengan beberapa wisatawan lainnya. membayar hanya 17 rubel, kami pun sampai ke pusat kotanya. Sebenarnya kami juga tidak terlalu paham dengan objek wisata kota ini. Namun terdapat banyak wisatawan dari Cina mengunjungi tempat ini. Kami pun mengikuti wisatawan lainnya, berharap kami sampai ke pusat objek wisata. Ternyata cukup jauh dari pemberhentian bus, kami melihat benteng besar yang sangat megah. Dengan membawa kartu mahasiswa rusia, kami masuk ke dalam area benteng dengan membayar 200 rubel per orang nya (untuk umum : 400 rubel).


dan inilah beberapa foto menarik yang kami abadikan dari perjalanan ke kota Suzdal :

stasiun bus Vladimir

bus tua menuju Suzdal
monumen perang Rusia 1941-1945 

rumah penduduk Suzdal
pemandangan Desa Suzdal
Suasana Desa Suzdal

Foto-foto Benteng Suzdal :

benteng Suzdal terlihat dari luar

Benteng Suzdal terlihat dari dalam


tempat dan alat hukum gantung masa lalu

pemandangan dari dalam benteng

Penjara masa lalu yang terletak di dalam area benteng





Setelah cukup berjalan-jalan di desa ini, kami pulang dengan menggunakan bus lagi. Sebenarnya masih banyak tempat yang belum kami kunjungi. Namun, kami sudah cukup lelah berjalan. Untuk menunggu bus pulang, bisa dari tempat awal diturunkan atau bisa langsung berjalan kaki hingga ke stasiun bus Suzdal sekitar 1-2 km.


sekian

Vladimir, 5 - 6 Mei 2018


 

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar